Bagaimana ya mengawali tulisannya, jadi bingung kata- kata apa untuk mengawalinya, entahlah yang penting apa yang ada di benakku ku curahkan, kali ini aku pengen nulis tentang JIM dan ingin mengenal lebih dekat tentang JIM, apa itu JIM, nah disini saya akan mngulas apa itu JIM Bojonegoro, begini awal ceritanya.
Salah satu kegiatan NGOPI De di Kelurahan Sumbang - Bojonegoro |
Seperti yang terlihat, semula adalah papan informasi yang berada di Balai Desa, perempatan jalan, dan di tempat-tempat umum agar orang mudah mendapatkan akses informasi yaitu dengan melihat langsung di papan informasi tersebut.
Seiring berjalannya waktu dan kemajuan teknologi informasi, akhirnya terbentuklah Jaringan Informasi Masyarakat Kabupaten Bojonegoro atau disingkat JIM Bojonegoro, dengan tagline SIP Mas "Sarana Informasi dan Promosi Masyarakat" dengan memiliki portal website www.jimbojonegoro.net yang diresmikan oleh Bapak Bupati Bojonegoro, Suyoto pada tanggal 01 November 2015 bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Kecamatan Gayam yang ke-3 yang dirangkai kegiatan Festival Banyuurip dan Ngonthel Bareng.
Agar terjalin komunikasi dengan pengelola papan informasi akhirnya terbentuk kegiatan NGOPI De "Ngolah Papan Informasi Desa" dimana disitu kegiatannya berdiskusi membahas tentang potensi desa, usaha produktif, peternakan, pertanian, UMKM, Pemanfaatan Media Sosial sebagai sarana promosi dengan mendatangkan narasumber dibidangnya masing-masing.
Terus usai melaksanakan kegiatan NGOPI De kegiatan selanjutnya yaitu Seminar Menulis Kreatif di Era Digital yang dilaksanakan di Pendapa Kabupaten Bojonegoro, pada tanggal 27 Januari 2016 lalu, yang dihadiri oleh pengelola papan Informasi di 6 Kecamatan di Kabupaten Bojonegoro, dengan mendatangkan narasumber Soepriyanto,dari Gerakan Desa Membangun (GDM) Kabupaten Banyumas, dan Yuniarti Nukti Penulis Kreatif Emak-Emak Blogger dari Kota Surabaya, kegiatan ini juga bersinergi dengan Dinas Kominfo Kabupaten Bojonegoro serta didukung oleh ExxonMobil Cepu Limited.
Sukses melaksanakan kegiatan Seminar Menulis Kreatif sebagai pengembangan sumber daya manusia di bidang TI, terus dilanjutkan dengan kegiatan Lokakarya Teknologi Informasi untuk anggota JIM dari 12 Desa di Kecamatan Gayam, pada tanggal 28 Maret 2016 yang bertempat di SMKN Purwosari yang mendapat dukungan dari ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) dan bersinergi dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Bojonegoro.
Hingga saat ini keberadaan JIM Bojonegoro terus menunjukkan eksistensinya dalam menggali dan mempromosikan potensi yang ada, terlebih potensi desa, usaha kreatif, kisah inspiratif di sekitar.
Nah begitu sekiranya postinganku tentang mengenal lebih dekat dengan JIM Bojonegoro, bila ada saran masukan akan saya terima, asal itu baik dan membangun, bisa dibaca... terlebih dikomentari malah lebih bagus, hehe...
Untuk ingin lebih dekat mengenal JIM Bojonegoro bisa gabung disini :
Website : www.jimbojonegoro.net
Twitter : @JIMBojonegoro
Instagram : @JIMBojonegoro
Grub Facebook : Jaringan Informasi Masyarakat (JIM Bojonegoro)
0 komentar:
Posting Komentar