Artikel

5 Ibadah Rasul dan Sahabat Di Bulan Suci Ramadhan

Menjelang Ramadhan, Rasulullah selalu mengumpulkan para Sahabat untuk memberikan pemahaman ilmu serta menyiapkan mental para sahabatnya di bulan Ramadhan. Lima diantara sekian banyak ibadah yang di lakukan rasulullah di antaranya adalah :
1. Memahamkan Hakikat, rukun dan syarat shaum.
Rasulullah bersabda (yang artinya): Siapa saja yang menunaikan shaum Ramadhan, kemudian mengetahui rambu – rambunya dan memperhatikan apa yang semestinya diperhatikan maka hal itu akan menjadi pelebur dosa – dosa yang pernah dilakukan sebelumnya. (HR Ibnu Hibban dan al- Baihaqi)
Tidak meninggalkan shaum tanpa alasan yang syar’i. Rasullulah bersabda: Siapa saja tidak menunaikan shaum ramadhan sekalipunsehari tanpa alasan rukhshah atau sakit, hal itu merupakan dosa besar yang tidak bisa di tebus, bahkan seandainya ia menunaikan shaum sepanjang masa. (HR. at-Tirmidzi)
2. Tilawah Al-Qur’an.
Ramadhan adalah bulan turunnya Al-Qur’an sebagai pedoman hidup manusia. Rasulullah sendiri di bulan Ramadhan bertadarus Al-Qur’an bersama malaikat Jibril.
Pada bulan ini umat islam harus benar- benar berinteraksi dengan Al-Qur’an untuk meraih keberkahan hidup. Berinteraksi dengan Al-Qur’an caranya dengan Tilawah (membaca) Tadabbur (memehami) Hifzh (menghafalkan) Tanfidzh (mengamalkan) Ta’lim (mengajarkan) dan Tahkim (menjadikannya sebagai pedoman)
3. Memberi makan orang yang berbuka puasa, bersedekah, dll.
Salah satu amaliyah ramadhan Rasulullah adalah memberikan Ifthar (santapan berbuka) kepada orang-orang yang berpuasa. Rasul SAW bersabda: Siapa saja yang memberi makan orang –orang yang berbuka puasa ia mendapat pahala senilai pahala orang yang berpuasa itu, tanpa mengurangi pahalanya sedikitpun. (HR. Ahmad, at Tirmidzi dan Ibnu Majah). Memberi makan dan sedekah selama bulan ramadhan  ini bukan hanya untuk keperluan ifthar, melainkan juga untuk segala kebajikan. Sebaik-baiknya sedekah pada bulan Ramadhan (HR. al Baihaqi, al Khatib dan at-Tirmidzi).
4. Memperbanyak Dzikir, Do’a dan Istighfar.
Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah. Hari-hari dan malam-malamnya merupakan waktu utama/mulia. Sebaiknya, pada sepertiga malam terakhir ini kita memperbanyak Istighfar: Selalu memohon ampunan pada waktu sahur. (QS. Azd-Dzariyaat [51]:18).
5. I’tikaf
Diantara amaliyah sunnah yang selalu dilakukan oleh Rasulullah SAW. Dibulan Ramadhan adalah I’tikaf yakni berdiam diri dalam masjid dengan niat beribadah kepada Allah. Ibadah yang demikian penting ini sering di anggap berat sehingga di tinggalkan oleh kebanyakan orang islam. Tidak aneh jika Imam Az Zuhri berkomentar,”Aneh benar keadaan orang islam. Mereka meninggalkan ibadah I’tikaf, padahal Rasulullah SAW tidak pernah meninggalkannya sejak Beliau datang ke Madinah hingga Beliau wafat disana”.
Sungguh bulan Ramadhan adalah bulan mulia. Hendaknya kita mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya untuk meraih gelar muttaqin. Amalan-amalan Rasul dan para Sahabat diatas semoga bisa menjadi inspirasi kita mengisi Ramadhan dengan ibadah yang dicontohkan Rasul dan Sahabat.
Wallahu a’lam bisshawab.


Selamat Membaca…!!!!

Semoga Bermanfa’at…!!!

About Edy Supra Eko

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.