Informasi

Atasi Masalah dengan Cepat, Ya di Pegadaian

Mau cari pinjaman uang, dimana ya? Oke kamu nggak usah bingung. Kali ini aku mau kasih tahu tempat yang paling tepat dan pas buat nyelesain masalahmu untuk mencari pinjaman uang. Tempat itu yaitu Pegadaian. Pernah denger kan namanya? Ya, kamu kalau belum tahu Pegadaian itu merupakan BUMN yang membantu masyrakat untuk meningkatkan kesejahteraaannya. Kalau kamu masih belum percaya, nih simak ceritaku dibawah ini.

Bukti Surat Gadai Bu Endang Puji Astutik
Perkenalkan, namaku Edy Supra Eko. Aku merupakan salah satu pengurus Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Sinom di Bojonegoro. Setiap pertemuan TBM, aku sering bertemu dengan sesama pegiat TBM di Bojonegoro. Sebut saja namanya Endang Puji Astutik. Bu Endang (panggilan akrabnya). Beliau sering bercerita bahwa dirinya sering melakukan pinjam uang ke Pegadaian dengan mnggadaikan barang yang dimilikinya seperti gelang dan emas lainnya. Dia pun sudah jatuh hati ke pegadaian, pasalnya tidak hanya sekali dua kali dia menggadaikan gelang atau emas yang dimilikinya. 

Setiap dia butuh uang untuk kebutuhan hidupnya dan kegiatan lainnya, Bu Endang sering ke Pegadaian untuk menyelesaikan masalah yang dihadapinya. "Mengatasi Masalah Tanpa Masalah" ya di Pegadaian saja, ucap Bu Endang ketika dia bercerita kepadaku. Aku semakin penasaran, apakah pegadaian benar-benar bisa menyelesaikan masalah yang kita hadapi. Aku beranggapan pegadaian itu hanya sebuah bangunan tua yang sudah lama berdiri namun tidak ternyata pegadaian ini ternyata bisa menyelesaikan masalah yang kita hadapi.

Dwi Wuryantadi Deputy Pemimpin Wilayah Surabaya di Kantor Area Madiun
Seperti yang disampaikan oleh Bapak Dwi Wuryantadi Deputy Pemimpin Wilayah Surabaya di Kantor Area Madiun saat mengisi materi acara Road Blog 10 Cities di Bojonegoro pada tanggal 03 April 2016 kemarin. Bahwasanya pegadaian saat ini bukan hanya tempat meminjam dana secara cepat dengan jaminan mudah bagi masyarakat menengah ke bawah. Akan tetapi sudah banyak mengembangkan beberapa kegiatan yang tentunya berpengaruh positif untuk masyarakat.

Bapak Dwi menyampaikan kepada peserta bahwa, pegadaian selain sebagai tempat menggadaikan barang untuk mendapatkan sejumlah uang tunai juga melakukan layanan - layanan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat seperti jual beli logam mulia, investasi, pengiriman dan penerimaan uang, penitipan barang, layanan pembayaran tagihan air, telpon, listrik, tv berlangganan, tiket kereta api dan pembelian pulsa.

Aplikasi Sahabat Pegadaian
Tidak hanya itu, untuk memudahkan pemahaman mengenai pegadaian. Telah diluncurkan pula sebuah aplikasi android di Play Store yang bisa didownload yaitu Aplikasi Sahabat Pegadaian. Aplikasi ini sangat membantu nasabah untuk mengetahui produk pegadaian, harga emas, kontak, website dan alamat Pegadaian terdekat sesuai wilayah nasabah. Aplikasi ini merupakan program hadiah langsung bagi nasabah yang merekomendasikan Pegadaian ke orang lain. Dengan istilah lain, customer get customer lewat aplikasi sahabat pegadaian.

Jadi, selain mendengar cerita sahabatku tentang seringnya dia ke Pegadaian untuk meminjam uang dan kegiatan lainnya. Kepercayaanku tentang Pegadaian yang memberikan pelayanan bagi kesejahteraan masyarakat terjawab sudah dengan pemaparan materi yang disampaikan oleh bapak Dwi Wuryantadi selaku Deputy Pemimpin Wilayah Surabaya di Kantor Area Madiun.

About Edy Supra Eko

3 komentar:

  1. Mengatasi masalah tanpa masalah 👍

    BalasHapus
  2. iya mas angga,siiiippp... terima kasih atas kunjungannya semoga bermanfaat!!!

    BalasHapus
  3. Kalo mengatasi masalah tanpa solusi itu apa ya

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.